Tajir Melintir, Nikita Willy Pilih Rayakan Ulang Tahun Baby Issa di Panti Asuhan
Semar Nusantara2024-04-08T23:14:11+07:00Pada 7 April 2022 lalu, Nikita Willy melalui salah satu momen penting dalam hidupnya yakni melahrikan sang buah hati pertama, Issa Xander Djokosoetono, melalui persalinan normal di Rumah Sakin Cedars-Sinai, Los Angeles, Amerika Serikat. Kini, baby Issa sudah menginjak usia 2 tahun. Dia semakin banyak mengundang kekaguman publik dengan srupa ganteng dan tingkahnya yang semakin menggemaskan.
Bahkan saat acara ulang tahunnya, baby Issa terlihat sangat bahagia bermain dengan anak-anak di panti asuhan. Pada momen istimewa tersebut, Indra Priawan juga hadir memeriahkan perayaan 2 tahun sang putra. Tak biasa, kehadiran Indra kali ini cukup menarik perhatian publik dengan gaya kerennya memakai kaos oblong berwarna hitam bergambarkan Nikita Willy dengan berbagai pose menarik.
Warganet pun langsung dibuat terpukau dengan penampilannya yang mencuri perhatian. Siapa sangka seorang Indra Priawan yang terkenal keren dan kalem, bisa bertingkah bak ABG yang sedang tergila-gila dengan cinta pertamanya. Tak kalah menarik perhatian, daripada menyebut acara sebagai acara perayaan ulang tahun, Nikita dan Indra justru memberikan nama yang unik yakni “Bermain Bersama Issa”.
Momen itu terasa begitu hangat dan dipenuhi dengan keceriaan. Terlihat Nikita Willy begitu ramah dan tidak ragu-ragu berinteraksi dengan anak-anak yang tinggal di panti asuhan tersebut. Dengan penuh kasih sayang, aktris cantik itu menggendong mereka dengan penuh kelembutan.
“Perjalanan setiap anak berbeda-beda, ingatlah bahwa setiap cerita berhak mendapatkan kebahagiaan dan kepuasan. Mari kita pelihara impian mereka, dukung potensi mereka, dan ciptakan dunia di mana kisah unik setiap anak adalah harapan, cinta, dan kegembiraan,” tulis Nikita dalam foto-foto ulang tahun Issa yang diunggahnya di instagram pribadinya, Sabtu (6/4/2024).
“Selalu berkesan dan bernilai tinggi di setiap perayaan ulang tahun Issa. Selamat ulang tahun Issa Xander, hebat dalam banyak hal ya!” tulis seorang netizen di kolom komentar. “Perayaan ulang tahun yang sangat berkesan dan membuat hati lebih bahagia karena bisa menghibur anak-anak yang kurang beruntung seperti baby Issa. Sekali lagi selamat ulang tahun Izz, semoga tumbuh menjadi anak yang baik akhlaknya, juga tetap rendah hati dan dermawan,” tulis netizen yang lain.
Meski termasuk kalangan artis yang dikenal sangat tajir, tetapi Nikita memilih untuk berbagi kebaikan dengan anak-anak di panti asuhan dari pada merayakan ulang tahun dengan bermewah-mewahan seperti artis lain pada umumnya. Padahal kini ia adalah seorang istri dari cucu pemilik perusahan taksi konglomerat. Terlepas dari itu, Nikita Willy juga telah terjun ke dunia entertainment sejak usia belia, bahkan ia juga memiliki banyak bisnis pribadi, salah satunya adalah bisnis perhiasan emas Nikita Willy Gold yang memiliki banyak penggemar.
Nikita Willy Gold adalah salah satu brand gold jewellery yang kekinian, modern, dan classy sesuai dengan perkembangan tren terkini. Nikita Willy Gold punya banyak koleksi perhiasan emas dengan konsep yang sangat unik. Semua koleksinya didesain langsung oleh Nikita berdasarkan banyak hal tentang dirinya. Mulai dari makanan kesukaan, tempat berlibur favorit, hingga perjalanan karirnya. Perhiasan Nikita Willy Gold bisa di dapatkan di Semar Nusantara sebagai official retail partner.