Nikita Willy : Issa Adalah Pemberian Terbaik dalam Hidupku
Semar Nusantara2023-07-20T17:36:04+07:00Kehidupan aktris sinetron Nikita Willy menjadi semakin berwarna sejak kehadiran sang buah hati, Issa Xander Djokosoetono, pada 7 April 2022 lalu. Wanita kelahiran tahun 1994 itu kerap membagikan momen indah bersama sang suami dan anak laki-laki pertamanya tersebut.
Nyonya Indra Priawan itu bahkan sempat mengunggah video ungkapan perasaannya pada November 2022. “Kau adalah pemberian cinta terbaik dalam hidupku. Dari sapaan pertama, mengalirkan air mata bahagia. Dari kata pertama, ku panjatkan rasa syukur yang tak terkira. Dari sentuhan pertama penuh cinta, hingga pelukan pertama penuh rasa nyaman,” tulis Nikita.
Nikita Willy menyebut jika kini ada dua cinta dalam hidupnya yakni cinta untuk pasangan dan cinta untuk buah hatinya. Seperti berkah yang harus disyukuri, Nikita selalu berkomitmen memberikan yang terbaik untuk baby Issa. Bahkan netizen dibuat kagum dengan keputusan Nikita untuk menjaga dan mengasuh sendiri sang anak tanpa bantuan babysitter.
Wanita 28 tahun itu mengaku sangat menikmati peran barunya sebagai ibu. Melalui sosial medianya, Nikita juga banyak berbagi pengalaman kepada ibu-ibu lain yang mengenai pola asuh dan pengalamannya membesarkan baby Issa. Tulisan-tulisan manis dan heartwarming untuk sang anak pun selalu menghiasi sosial medianya.
Untuk mengekspresikan rasa cintanya, Nikita Willy pernah mengunggah sebuah kolase foto keluarga melalui instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut Nikita mengungkapkan bahwa salah satu cara untuk menunjukkan rasa cinta versinya adalah melalui perhiasan emas yang didesainnya sendiri bernama Featherlite.

“Kehadiran Issa melengkapi hidupku dan memberikan kebahagiaan yang luar biasa. Nah, buat aku, menunjukkan kasih sayang dan rasa cinta untuk keluarga kecil baruku ini bisa dilakukan dengan banyak cara. Salah satunya adalah dengan Featherlite ini,” tulis Nikita Willy. Dalam unggahan tersebut juga disertakan foto gelang featherlite berwarna black and gold berdesain unik dan bertuliskan “Love is real”.
Diketahui jika series perhiasan tersebut merupakan salah satu koleksi dari Nikita Willy Gold yakni bisnis Nikita di bidang Jewellery. Nikita mengungkapkan ide awal desain dari kolesi Nikita Willy Gold adalah dari karakternya yang menyukai banyak hal, mulai dari makanan, gaya yang chic dan fleksibel, hingga destinasi wisata tertentu. Tak hanya itu, beberapa koleksinya juga terinspirasi dari perjalanan hidup dan karir Nikita hingga mencapai titik kesuksesan.
Nikita Willy Gold juga memiliki koleksi perhiasan lain yang tak kalah menawan. Kamu bisa melihat koleksi perhiasan Nikita Willy Gold selengkapnya melalui aplikasi instagram @nikitawillygold. Untuk bisa mendapatkannya kamu bisa membeli secara langsung dengan mengunjungi outlet Semar Nusantara sebagai official retail partner. Lebih mudah dengan belanja perhiasan secara online melalui e-commerce Semar Nusantara.