Model Liontin Berlian Tak Lekang Waktu, Populer Dari Dulu Hingga Sekarang
Semar Nusantara2023-06-04T21:41:13+07:00Liontin merupakan kesatuan dari kalung yang tidak bisa dipisahkan. Kehadiran liontin menjadikan kalung terlihat lebih sempurna dan memikat. Ada banyak batu permata yang digunakan untuk menghiasi liontin, namun berlian menjadi batu permata yang paling banyak dicari.
Berlian memiliki keindahan dan kemewahan yang diimpikan banyak wanita. Berlian dengan tingkat kecemerlangan yang tinggi mampu berkilau dengan indah dalam waktu yang lama. Nah, Sobat Asmara perlu mengenal model-model liontin yang populer sebab setiap modelnya mampu memberikan kesan yang berbeda. Berikut ini beberapa model liontin berlian yang tak lekang oleh waktu.
Liontin berlian solitaire merupakan model liontin dengan single diamond atau satu buah berlian. Umumnya liontin dengan model ini memiliki bentuk bulat dan diletakkan diatas sebuah mahkota yang biasa disebut dengan claws. Model liontin berlian yang satu ini cukup simpel dan menghadirkan kesan timeless classic. Solitaire Pendant juga cocok dipadukan dengan tema outfit apapun dalam berbagai acara.
Heart Shaped Pendant
Model liontin berlian berbentuk hati juga menjadi salah satu model liontin yang paling diidamkan kaum wanita. Liontin satu ini termasuk perhiasan tak lekang waktu yang sudah populer sejak zaman dulu dan masih diminati hingga sekarang. Bentuk hati yang melambangkan cinta sehingga heart shaped pendant cocok diberikan sebagai hadiah untuk orang tua, pasangan, atau sahabat.
Initial Pendant
Satu lagi model liontin berlian yang selalu diminati meski bermunculan model-model baru adalah liontin inisial. Alasan mendasar mengapa model ini selalu dicari adalah karena inisial mewakili sesuatu yang sangat dekat dengan pemakainya sehingga memiliki keterikatan emosi yang mendalam. Inisial yang dipilih biasanya merupakan inisial nama diri sendiri atau orang yang disayangi.
Sobat Asmara bisa mengekspresikan diri dengan memilih model liontin sesuai dengan selera dan karakter pribadimu. Berlian memang paling mudah membuat penampilan jadi berkilau. Primadona perhiasan yang satu ini mampu membuat setiap mata terpana. Untuk bisa mendapatkan liontin berlian terbaru, kamu bisa dapatkan di Diamond Pavilion.
Diamond Pavilion merupakan brand perhiasan berlian dari Semar Nusantara. Koleksi berlian Diamond Pavilion dengan kualitas sertifikasi GIA serta Internasional dan memiliki kualitas terjamin. Tak hanya mengedepankan pelayanan saat pembelian, Diamond Pavilion juga memiliki after sales yang memuaskan. Gratis resize, repair, dan recolor berlian untuk pertama kali setelah pembelian.
Diamond Pavilion menampilkan berbagai macam koleksi perhiasan mulai dari kalung, cincin, gelang, anting, hingga liontin berlian unggulan melalui instagram @diamondpavilion. Berlian dengan kesan anggun dan mewah tersedia untuk menemani setiap momen spesial.
Sobat Asmara bisa mengunjungi gerai Diamond Pavilion terdekat dari kotamu atau belanja perhiasan berlian secara online melalui official store Diamond Pavilion di e-commerce. Melayani pembelian ke seluruh wilayah Indonesia dengan aman!