Menjadi Simbol Kejayaan Sejak Zaman Dulu, Perhiasan Emas Punya Beberapa Fakta Unik Loh!
Semar Nusantara2022-12-07T23:38:23+07:00Perhiasan emas selalu menjadi topik yang menyenangkan untuk dibahas. Selain bisa membuat penampilan menjadi lebih cantik dan menawan, perhiasan emas juga memiliki nilai investasi yang tinggi. Tak heran jika koleksi perhiasan seperti cincin, gelang, anting, dan kalung banyak digandrungi, terutama bagi kaum wanita. Tren perhiasan pun terus mengalami perkembangan dari masa ke masa.
Jika menelusuri sejarahnya, popularitas emas sebagai logam mulia telah dikenal sejak lama. Emas bahkan telah menjadi simbol kejayaan dari waktu ke waktu. Selain itu, ada beberapa fakta unik mengenai perhiasan emas yang mungkin belum banyak orang yang tahu. Apa saja sih? Simak dibawah ini ya!
Ornamen Sejak Zaman Mesir Kuno
Ternyata emas sudah menjadi ornamen istana dan pakaian raja sejak zaman Mesir Kuno. Tak hanya itu, bahkan telah ditemukan jejak koin emas di zaman Mesir Kuno, tepatnya pada tahun 3000 sebelum masehi. Selain itu, tercatat juga penemuan emas sebagai perhiasan di makan Raja Zer, yang menjadi dinasti kerajaan pertama di Mesir. Penemuan ini sekaligus menjadi bukti bahwa emas telah menjadi logam mulia bernilai tinggi sejak ribuan tahun yang lalu.
Bongkahan Emas Terbesar di Dunia Ditemukan pada 1980
Jika selama ini kamu hanya terbiasa melihat emas yang dibuat sedemikian rupa menjadi perhiasan yang indah, ternyata bongkahan emas terbesar di dunia pernah ditemukan oleh seorang penambang amatir dari Australia pada tahun 1980, loh. Bongkahan emas dengan bobot mencapai 27,2 kg ini ditemukan di sekitar wilayah Wedderburn, Victoria. Penemuan ini cukup menggerkan dunia karena bentuknya yang menyerupai tangan. Emas ini kemudian diberi nama Hand of Faith yang kemudian dipamerkan di Golden Nugget Casino, Las Vegas, Amerika Serikat.
Emas Putih Sebenarnya Emas yang Berwarna Kuning
Emas putih ternyata adalah emas berwarna kuning yang dicampur dengan nikel atau palladium sehingga berwarna kuning pucat. Warna putih cantik yang biasa menghiasi perhiasan ternyata muncul karena dilapisi dengan bahan rhodium putih. Seiring berjalannya waktu, warna putih ini bisa luntur dan perhiasan akan menunjukkan warna aslinya. Tetapi kamu bisa kembali melapisinya dengan rhodium supaya warna putihnya kembali seperti semula.
Emas dalam Berbagai Perhiasan yang Unik
Kini industri fashion dan perhiasan telah berkembang pesat. Emas pun banyak dikreasikan menjadi perhiasan dengan desain yang unik dan menarik. Semar Nusantara adalah toko perhiasan terpercaya yang menyediakan beragam perhiasan dengan kualitas terbaik dan model terkini. Semar Nusantara memiliki beragam koleksi unggulan seperti Nikita Willy Gold yang banyak digandrungi karena modelnya yang sangat modern dan anggun. Selain itu, tak ketinggalan koleksi perhiasan ala Korea, In Your Seoul yang mempu membuat penampilan kamu makin cute and pretty layaknya aktris Korea idolamu.
Semar Nusantara juga menggandeng desainer kondang tanah air Ivan Gunawan untuk berkolaborasi menmbuat perhiasan yang multifungsi bertajuk Rantai by Igun. Perhiasan yang satu ini bisa dipakai sebagai pengait masker, gelang, maupun kalung loh. Dijamin keren banget! Cek koleksi Semar Nusantara selengkapnya melalui instagram @semarnusantara.
Semar Nusantara menyediakan perhiasan emas dengan kadar 17K dan kadar unggulan 10K. Perhiasan kadar ekslusif 10K Semar Nusantara memiliki kelebihan tahan lama, warna tidak memudar, dan tentu saja harga yang terjangkau serta potongan jual yang ringan. Kunjungi oulet Semar Nusantara terdekat atau belanja perhiasan secara online melalui marketplace Semar Nusantara. Dapatkan perhiasan dengan desain menarik sesuai dengan karaktermu hanya di Semar Nusantara.