Live Shopping Jadi Tren Baru Belanja Emas, Mau Coba? Simak Tipsnya Berikut Ini!
Semar Nusantara2023-06-15T17:45:21+07:00Dengan adanya kemajuan di bidang teknologi, kini bisnis melalui media online juga semakin berkembang. Sobat Asmara tentu sudah tidak asing lagi dengan kegiatan belanja secara online melalui marketplace maupun media sosial seperti Facebook, Instagram, dan TikTok. Nah, belakangan ini berkembang sebuah tren baru yang disebut live shopping.
Live shopping merupakan kegiatan belanja online yang dilakukan secara langsung menggunakan fasilitas siaran video melalui platform-platform tertentu. Pemirsa sebagai konsumen bisa memberikan timbal balik dengan mengajukan pertanyaan tentang produk secara lebih detail.
Siaran belanja ini umumnya tidak berlangsung lama, penjual memberi batas waktu tertentu. Sehingga proses jual beli akan berlangsung dengan singkat. Biasanya live shopping juga menawarkan promo-promo tertentu yang hanya berlaku selama live berlangsung.
Keuntungan Belanja Emas Melalui Live Shopping
Belanja secara online kini bisa dilakukan untuk berbagai jenis kebutuhan termasuk emas sebagai salah satu aset investasi. Keuntungannya jika Sobat Asmara membeli melalui live shopping adalah bisa memberikan informasi yang lebih akurat. Kamu bisa melakukan interaksi dua arah seperti ketika berbelanja di store. Untuk emas jenis perhiasan, Sobat Asmara juga bisa meminta host untuk memeragakan sehingga kamu bisa menilai bagaimana look perhiasa tersebut dipakai.
Tips Belanja Emas Melalui Live Shopping
Emas masuk dalam kategori barang berharga yang memiliki harga cukup tinggi. Jika Sobat Asmara ingin membeli emas secara online, tips pertama adalah pastikan memilih toko online terpercaya dengan melihat penilaian dan ulasan dari para konsumen yang telah berbelaja sebelumnya. Lalu kamu juga perlu memastikan ketentuan pengiriman, prosedur pengembalian jika ada kerusakan, dan garansi jual kembali atau buyback.
Semar Nusantara merupakan penyedia perhiasan emas terpercaya yang sudah berdiri sejak tahun 1969. Selain memilki toko dengan puluhan cabang, Semar Nusantara juga melayani transaksi jual beli emas melalui berbagai media sosial hingga marketplace. Bahkan pada tahun 2021 dan 2022, Semar Nusantara berhasil mendapatkan penghargaan Brand Choice Award berdasarkan tingginya penjualan melalui marketplace.
Hadirnya Semar Nusantara di ranah digital memberikan solusi kepada masyarakat yang menginginkan investasi emas dengan harga yang transparan dan jujur. Semar Nusantara juga terus berkomitmen untuk menjalankan nilai-nilai perusahaan yang dipegang selama lebih dari 50 tahun, yaitu budaya Jawa yang jujur, ramah, dan terpercaya.
Nah, Sobat Asmara juga bisa mengikuti live shopping Semar Nusantara di berbagai sosial media dan platform marketplace. Dalam live shopping, kamu bisa melihat koleksi perhiasan berlian secara lebih detail. Host dengan senang hati akan memberikan informasi lengkap mengenai perhiasan yang kamu inginkan.
Di live shopping ini Sobat Asmara juga bisa mendapatkan banyak promo menarik seperti gratis ongkir dan juga penawaran harga yang terbaik. Untuk mendapatkan notifikasi live shopping, pastikan Sobat Asmara sudah follow instagram @semarnusantara serta ikuti official shop Semar Nusantara di marketplace kesayanganmu.