Keindahan Perhiasan Emas Korean Style Yang Terinspirasi Dari Bunga Musim Semi
Semar Nusantara2023-02-18T16:36:43+07:00Sudah memasuki akhir bulan Februari nih Sobat Asmara, artinya sebentar lagi Korea Selatan akan memasuki musim semi. Spring season di Korea Selatan berlangsung pada awal Maret hingga akhir Mei. Di musim tersebut banyak diadakan festival bunga untuk menikmati keindahan bunga yang bermekaran. Tak heran jika para wisatawan umumnya suka berkunjung ke Korea Selatan di musim semi. Sebab Korea Selatan dikenal sebagai salah satu negara dengan musim semi paling indah.
Bunga magnolia merupakan salah satu bunga musim semi Korea yang memiliki aroma lembut dan bentuk yang sangat cantik. Selain memiliki rupa yang menawan, ternyata bunga magnolia juga memiliki makna yang mendalam. Bunga magnolia diyakini menjadi simbol ketulusan dan kesucian dalam memberikan cinta kepada pasangan. Bunga ini juga dikatakan mewakili martabat, bangsawam, dan feminitas.
Nah, Jika Sobat Asmara berencana mengunjungi Negeri gingseng tersebut, jangan sampai kamu melewatkan keindahan bunga magnolia di musim semi. Namun, jika belum berkesempatan untuk pergi ke sana secara langsung, kamu tak perlu khawatir. Karena kamu bisa mendapatkan pengalaman menikmati bunga magnolia dengan cara yang spesial, yaitu melalui koleksi perhiasan emas Spring Collection dari In Your Seoul.
Koleksi perhiasan In Your Seoul ini mengambil konsep dari empat musim yang ada di Korea Selatan yaitu Summer, Spring, Autumn, dan Winter yang dipadukan dengan keindahan budaya Korea Selatan. Perhiasan Summer Collection hadir dengan model Summer Bird dan Color of Jeju yang terinspirasi kicauan burung dan keindahan Pulau Jeju. Koleksi perhiasan ini dihiasi dengan blue bird dan green stone yang akan semakin menonjolkan suasana musim panas Korea Selatan.
Autumn Collection terinspirasi dari keindahan musim gugur di Korea Selatan dimana dedaunan gugur dengan warna merah, kuning, dan oranye yang indah. Perhiasan ini hadir dalam seri Autumn Leaves dan Spirit of Autumn dengan hiasan daun maple dan warna musim gugur yang indah dan penuh semangat. Lalu, Winter Collection hadir dalam seri Snowfall dan Starfall yang terinspirasi dari keindahan salju yang turun dan bintang jatuh pada malam hari.
Koleksi perhiasan In Your Seoul hadir dengan dalam pilihan kadar 17K untuk pilihan investasi terbaik dan kadar khusus 10K SQ5 dengan kualitas yang tak kalah. Kadar 10K SQ5 merupakan kadar superior dibandingkan kadar muda atau setara. Perhiasan ini memiliki keunggulan melalui proses pewarnaan khusus yang membuat warnanya tidak mudah hilang dan tergores. Selain itu kadar khusus ini hadir dengan harga yang lebih terjangkau.
Koleksi In Your Seoul tersedia secara eksklusif di Semar Nusantara. Terdapat garansi buyback dimana perhiasan dapat dijual kembali secara resmi di seluruh cabang Semar Nusantara dengan potongan jual yang ringan. Segera kunjungi akun Instagram @inyour.seoul untuk melihat koleksi perhiasan Korean style terbaik dan berbagai promo menarik. Kamu juga bisa berbelanja secara online melalui marketplace Semar Nusantara.