Cara Memastikan Keaslian Berlian Sebelum Membelinya
Semar Nusantara2024-11-19T18:49:45+07:00Berlian merupakan salah satu batu permata paling diminati di dunia. Berlian memiliki pesona keindahan tak tergantikan dan sederet keunggulan yang membuatnya dibandrol dengan harga yang fantastis. Batu permata ini juga memiliki nilai yang terus meningkat sehingga bisa dijadikan beauty investment yang menjanjikan. Tak heran jika ada banyak orang tertarik untuk menjadi kolektor perhiasan berlian.
Jika kamu juga tertarik untuk mengoleksi berlian, ada baiknya kamu mengetahui cara memastikan keaslian berlian sebelum membelinya. Ini untuk memastikan bahwa kamu mendapatkan berlian asli yang sesuai dengan kualitasnya. Nah, berikut ini merupakan beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk memastikan keaslian berlian.
Ketahui Ciri Fisik Berlian Asli
Berlian memiliki tekstur yang sangat keras yakni mencapai 10 Mohs. Sehingga berlian memiliki tingkat ketahanan yang sangat tinggi dan tidak mudah tergores atau retak. Berlian juga memiliki massa yang tinggi sehingga tidak akan mudah mengapung sehingga akan tenggelam jika dimasukkan ke dalam air. Dengan sifatnya ini, kamu bisa lebih mudah melakukan pengecekan sendiri. Selain itu, berlian asli tidak bisa merefleksikan pantulan benda lain disekelilingnya secara jelas.
Scratch Test
Salah satu cara untuk menguji keaslian berlian adalah dengan uji cakar atau scratch test. Kamu bisa mencoba menggoreskan berlian pada permukaan kaca yang tidak terlapisi. Berlian asli tidak akan meninggalkan goresan, sementara berlian palsu seperti kaca atau kristal akan tergores. Namun, perlu kamu ingat juga untuk tidak menggores berlian pada permukaan yang lebih keras dari berlian, sebab berlian juga dapat tergores.
Uji Uap
Selanjutnya, kamu juga bisa menguji keaslian berlian dengan metode uji uap. Jika kamu menghembuskan nafas pada permukaan berlian, maka berlian asli akan langsung menghilangkan embun karena konduktivitas termalnya yang tinggi. Sedangkan berlian imitasi umumnya membutuhkan waktu yang lebih lama untuk menghilangkan embun.
Uji Pembesaran
Kamu juga bisa memeriksa keaslian berlian dengan menggunakan loupe atau mikroskop untuk mengamati permukaan berlian. Berlian asli memiliki inklusi alama, yakni cacat kecil yang terjadi selama proses pembentukannya. Inklusi yang diciptakan unik untuk setiap berlian dan bisa menjadi bukti keasliannya. Sedangkan pada berlian imitasi sering kali memiliki inklusi buatan yang terlihat tidak alami.
Periksa Sertifikat Berlian
Sebagai orang awam, tentunya kita akan sulit membedakan antara berlian asli dengan berlian palsu. Ketika membeli berlian, pastinya kamu ingin memastikan bahwa berlian tersebut benar-benar asli. Nah, adanya sertifikat yang menyertai pembelian berlian menjadi bukti keaslian berlian yang bisa kita periksa dengan mudah.
Sertifikat keaslian berlian yang dimaksudkan ialah sertifikat yang dikeluarkan oleh lembaga Internasional Gemological Institute of America (GIA). Lembaga ini merupakan institusi khusus yang mempelajari tentang batu-batu permata. Batu permata asli yang telah mendapatkan sertifikat dari GIA berarti telah melewati pengujian yang dilakukan oleh para ahli.
Sertifikat ini memuat informasi penting terkait kualitas berlian. Setiap berlian akan diberi nomor identifikasi tersendiri. Tak hanya itu, sertifikatnya juga dilengkapi dengan komponen keamanan seperti layar keamanan, garis micro print, serta hologram untuk mencegah sertifikat tersebut digandakan atau dipalsukan.
Keuntungan lain membeli berlian bersertifikat adalah mendapatkan jaminan kualitas dari perhiasan tersebut. Seperti perhiasan dari Diamond Pavilion dengan berlian terbaik di setiap koleksinya. Koleksi berlian Diamond Pavilion dengan sertifikasi GIA serta Internasional dan memiliki kualitas terjamin. Perhiasan berlian dari Diamond Pavilion memiliki kualitas berlian F color VVS dengan perpaduan emas asli 17 karat.
Diamond Pavilion menampilkan berbagai macam koleksi perhiasan mulai dari kalung, cincin, gelang, anting, hingga liontin berlian unggulan melalui instagram @diamondpavilion. Kamu bisa mendapatkan berlian impianmu dengan mengunjungi outlet Diamond Pavilion langsung atau secara online melalui marketplace kesayanganmu.