Tampil Lebih Ekspresif dengan Tren Perhiasan Maximalism yang Makin Diminati
Semar Nusantara2025-01-10T15:54:12+07:00Tahun baru saatnya jadi pribadi baru dengan penampilan baru yang lebih fresh. Sobat Asmara bisa memulainya dengan menambah koleksi perhiasan emas terbaru dari Semar Nusantara. Ada banyak tren perhiasan di tahun 2025 yang bisa kamu pilih untuk mendapatkan penampilan yang lebih menarik, salah satunya adalah tren perhiasan Maximalism.
Apa itu Maximalism?
Ketika melihat seseorang mengenakan mode dengan motif, warna, dan pola yang berani, serta perhiasan yang menonjol, apa yang Sobat Asmara pikirkan? Menarik, ceria, dan maksimal, bukan? Begitulah kira-kira bagaimana tren Maximalism dalam desain perhiasan, dimana mereka diciptakan dengan desain unik, detail yang lebih rumit dan menonjol, sehingga terlihat lebih standout.
Perhiasan dengan gaya Maximalism sangat cocok untuk Sobat Asmara yang selalu ingin menarik perhatian. Melalui desainnya yang menonjol, setiap mata akan tertuju padamu. Keunikan setiap detail dalam perhiasan juga bisa membantumu memancarkan aura kemewahan, keceriaan, dan totalitas dalam dirimu. Pilihan yang sempurna untuk menjadi pribadi yang lebih berani di tahun yang baru ini.
Rekomendasi Perhiasan Maximalism
Bagi Sobat Asmara yang tertarik dengan tren perhiasan maximalism, kamu bisa menemukan banyak pilihan perhiasan bold dan standout dari Semar Nusantara, diantaranya adalah koleksi NusaSwarna Exotic Cendrawasih Bangle dan Glamm Series Rose White Gold Ring. Keduanya memiliki keindahan memikat yang sempurna untuk meningkatkan penampilan.
Koleksi Gelang Exotic Cendrawasih dari seri NusaSwarna terinspirasi oleh pesona burung Cendrawasih yang eksotis yang membuatnya dijuluki ‘bird of paradise’. Kemegahan sayap burung Cendrawasih diabadikan dalam desain perhiasan ini dengan mengombinasikan warna rose gold dan toska. Perpaduan warnanya menghadirkan kesan anggun dan feminim yang sempurna pada setiap detail koleksi ini.
Exotic Cendrawasih terdiri dari cincin, gelang, kalung, dan anting dengan kadar emas 10K yang berkualitas. Set koleksi Exotic Cendrawasih ini memiliki sisi mewah dan elegan yang tidak terbantahkan. Ditambah dengan kombinasi warnanya yang menarik membuat penampilan semakin sempurna.
Selain NusaSwarna Exotic Cendrawasih Bangle, cincin emas Glamm series juga bisa menjadi pilihan yang tepat. Cincin ini memiliki desain yang unik dengan efek glimmering yang memberikan kesan mewah. Cincin ini memiliki berat 3,1-3,6 gram dengan kadar emas 17 karat. Sehingga tak hanya menjadi penunjang penampilan yang unik dan menarik, koleksi ini juga menjadi pilihan investasi terbaik.
Nah, untuk mendapatkan kedua koleksi perhiasan di atas, Sobat Asmara bisa mengunjungi cabang toko Semar Nusantara terdekat. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan model dan jenis perhiasan terbaru dengan kualitas yang tak diragukan lagi. Semar Nusantara menyediakan buyback guarantee sehingga kamu bisa menjualnya kembali seluruh cabang Semar Nusantara dengan potongan jual yang ringan.
Sobat Asmara bisa melihat koleksi perhiasan emas selengkapnya melalui instagram @semarnusantara. Kunjungi outlet Semar Nusantara atau belanja online aman, nyaman, dan mudah melalui marketplace Semar Nusantara. Yuk, upgrade gayamu sekarang juga!