5 Alasan Perhiasan Berlian Jadi Aksesoris Penting Bagi Wanita
Semar Nusantara2022-07-06T21:47:07+07:00Dari sekian banyak perhiasan, berlian memiliki tempat yang istimewa di hati wanita. Perhiasan berlian menjadi favorit wanita karena bisa menonjolkan penampilan menjadi mewah dan anggun. Bukan sekedar aksesoris pelengkap, perhiasan berlian juga mampu menambah sisi feminim dari seseorang yang mengenakannya. Lantas, apa sih yang membuat wanita menyukai berlian dibanding perhiasan lain? Berikut ini 5 alasan mengapa wanita tak bisa lepas dari berlian. Check this out!
Kekuatan Perhiasan Berlian
Berlian dikenal sebagai batu mulia paling istimewa. Berlian adalah salah satu jenis batu mulia pertama yang berumur sangat tua. Butuh waktu kurang lebih tiga miliar tahun dari proses terbentuknya karbon gunung berapi hingga ke permukaan bumi. Proses alami yang sangat lama tersebut membuat berlian menjadi elemen yang memiliki kekuatan 50 kali lebih keras dibanding elemen alami yang lain. Bahkan goresan hanya akan terjadi jika ada gesekan yang kuat dengan berlian lain.
Aksesoris Penting untuk Acara Spesial
Perhiasan berlian sudah populer dikenakan oleh perempuan bahkan sejak zaman dulu. Tak heran jika benda ini menjadi penting dan berharga untuk perempuan masa kini. Saat ini, perhiasan berlian telah berkembang dan memiliki banyak model yang menawan dan cocok untuk digunakan dalam berbagai kesempatan. Mulai dari wisuda, pesta, pernikahan, dan lain-lain. Dengan aksesoris berlian kamu bisa tampil mewan dan anggun di momen-momen spesial.
Tersedia Dalam Berbagai Warna
Mungkin yang kamu ketahui berlian memiliki warna putih. Padahal sebenarnya warna-warna dari berlian masih banyak lagi, dari warna kuning hingga warna kemerahan. Tetapi tahukah kamu dari manakah warna pada berlian dihasilkan? Sebenarnya berlian memiliki warna karena mengandung kotoran seperti nitrogen di dalamnya. Semakin banyak kandungan nitrogen yang ada, maka semakin besar pengaruhnya pada warna dari berlian tersebut.
Investasi yang Bagus
Perhiasan berlian tidak hanya sekedar aksesoris dan koleksi saja bagi perempuan. Perhiasan berlian bisa menjadi investasi yang menguntungkan di masa depan. Sehingga, perhiasan berlian sangat cocok dijadikan sebagai beauty investment karena pada dasarnya nilai dari sebuah perhiasan berlian selalu stabil. Jadi, walaupun keadaan ekonomi sedang tidak stabil atau semacamnya, tetap saja harga perhiasan berlian akan stabil dan tidak mengalami perubahan yang drastis.
Mempunyai Nilai Sentimental
Ada juga perempuan yang menyimpan perhiasan berlian karena memiliki nilai sentimental tersendiri yang terkadang bahkan jauh lebih tinggi dari nilai ekonomi dari perhiasan itu sendiri. Misalnya, sebuah cincin berlian pertunangan dengan pasangan. Cincin ini pastinya akan dihargai dan dikenang selamanya bagi perempuan. Nilai sentimental ini juga bisa meningkat seiring waktu, apalagi saat diturunkan ke generasi mendatang.
Dengan kelima alasan diatas, perhiasan berlian menjadi primadona. Dengan segala keunikan dan keindahannya yang sempurna, berlian menjadi batu yang banyak digandrungi. Apalagi kemewahan perhiasan berlian tak pernah gagal menyempurnakan penampilan. Namun, membeli perhiasan berlian haruslah di tempat yang terpercaya. Kamu bisa percayakan perhiasan berlian kepada Diamond Pavilion.
Diamond Pavilion merupakan brand perhiasan berlian dari Semar Nusantara. Koleksi berlian Diamond Pavilion dengan kualitas sertifikasi GIA serta Internasional dan memiliki kualitas terjamin. Koleksi perhiasan berlian dari Diamond Pavilion memiliki kualitas berlian F color VVS dengan perpaduan emas asli 17 karat. Beragam model perhiasan berlian mewah nan elegan bisa kamu dapatkan dengan pilihan investasi terbaik yang ditawarkan.
Tak hanya mengedepankan pelayanan saat pembelian, Diamond Pavilion juga memiliki after sales yang memuaskan. Gratis resize, repair, dan recolor berlian untuk pertama kali setelah pembelian. Kamu bisa melihat koleksi perhiasan berlian terbaiknya di @diamondpavilion melalui aplikasi instagram. Kunjungi gerai Diamond Pavilion terdekat dan segera dapatkan perhiasan berlian idamanmu.