4 Alasan Anak Muda Harus Mencoba Investasi dengan Logam Mulia
Semar Nusantara2025-11-20T16:19:16+07:00Kata siapa investasi harus dilakukan oleh orang tua? Justru jika kita sedari muda sudah menerapkan prinsip rutin berinvestasi, besar kemungkinan kondisi finansial yang stabil di masa depan lebih cepat kita rasakan. Salah satu investasi yang wajib anak muda coba sepertinya emas. Emas ini sedari dulu memang dipercaya orang tua apalagi ibu kamu sebagai dana darurat. Lalu adakah alasan-alasan kenapa Semar Nusantara merekomendasikan emas sebagai alat investasi? Cek aja ulasan di bawah ini!
Mudah Didapatkan
Alasan pertama kenapa anak muda wajib mencoba investasi emas adalah kemudahan untuk mendapatkannya. Apalagi di jaman sekarang, transaksi emas bisa dilakukan secara online. Baik perhiasan maupun batangan, kamu dapat membelinya melalui marketplace atau website toko emas yang trusted seperti Semar Nusantara. Pilihan gramasinya pun juga beragam mulai dari 1 gram, 3 gram, 15 gram, dan sebagainya. Pemesanan online memudahkan para customer berada di daerah yang jauh dari cabang toko emas untuk bisa menikmati kilau dan kemudahan berinvestasi emas.
Mudah Pencairan
Salah satu instrumen investasi yang pencairannya paling mudah adalah emas, Sobat Asmara. Kamu tinggal datang saja ke toko emas lalu jual kembali emas batanganmu dan yeay! Uang hasil penjualan segera jatuh di tangan kamu. Bahkan beberapa toko emas seperti Semar Nusantara menerapkan sistem jual online yang artinya kamu bisa menjual kembali emas kami secara online. Tinggal hubungi saja admin WA kami yang tertera di instagram @semarnusantara dan tanyakan bagaimana alur penjualannya. Admin kami dengan senang hati membantumu!

Mudah Dikelola
Investasi logam mulia ini tidak serumit saham maupun kripto yang mana kamu harus memperhitungkan garis support atau resistennya. Emas dasarnya investasi jangka panjang dengan hasil keuntungan bisa kamu dapatkan dalam tenggat waktu tertentu. Kebanyakan orang yang berinvestasi ini menjual kembali emasnya dalam kurun waktu 3-5 tahun agar bisa merasakan capital gain (nilai keuntungan). Ia tidak dipengaruhi trend mode dan harganya cenderung stabil serta transparan. Kamu hanya perlu menyiapkan tempat aman agar tabungan logam muliamu tidak mudah terjangkau orang lain.
Ramah Bagi Pemula
Emas sangat ramah bagi para anak muda yang ingin memulai berinvestasi. Kemudahan mendapatkan dan juga menyairkannya menjadi keunggulan yang membuat pemula lebih cepat untuk beradaptasi dengan jenis instrument ini. Emas memiliki kestabilan kuat untuk mempertahankan nilai mata uang. Jadi dia sangat bisa terhindar dari yang namanya inflasi atau penurunan nilai. Sifatnya ini membuat emas tergolong ke dalam jenis instrument yang beresiko rendah.
Terlebih beberapa produk emas batangan memiliki gramasi terkecil mereka. Gramasi kecil ini bisa menolong para pemula untuk perlahan belajar dan mendalami investasi emas untuk menetapkan tujuan masa depan mereka. Contohnya adalah SMG Gold Semar Nusantara yang hadir dengan gramasi 0,1 hingga 100 gram. Harga gramasi kecil kami hanya berkisar ratusan ribu saja, harga ramah untuk pemula bahkan sekelas kantong pelajar. Apalagi selisih harga jual beli SMG ini tergolong rendah sehingga buat yang pengen cari cuan bareng Semar Nusantara, bisa banget beli logam mulai ini di cabang terdekat atau melalui marketplace kesayangmu.