3 Alasan Mengapa Emas Paling Diincar Jelang dan Pasca Lebaran
Semar Nusantara2023-05-04T09:33:42+07:00Salah satu kebiasaan unik yang kerap ditemui masyarakat Indonesia di momen Idul Fitri adalah ramainya toko emas setelah Lebaran usai. Membeli emas sebelum dan sesudah Lebaran seperti sudah menjadi tradisi. Menjelang Lebaran, umumnya masyarakat membeli emas dalam bentuk perhiasan untuk dikenakan pada momen Hari Raya umat muslim tersebut.
Begitu pun pasca Lebaran, banyak orang yang mengalokasikan dana THR (Tunjangan Hari Raya) untuk membeli emas dalam bentuk batangan. Sebab, meskipun harganya fluktuatif, emas dianggap sebagai investasi yang menjanjikan. Berikut ini 3 alasan lain mengapa emas paling dicari jelang dan pasca Lebaran.
Investasi yang Praktis dan Mudah
Investasi dalam bentuk emas lebih mudah dilakukan jika dibandingkan dengan jenis investasi lainnya. Untuk berinvestasi emas, Sobat Asmara tidak perlu mempelajari apapun. Kamu hanya perlu mempersiapkan dana untuk membelinya.
Membeli emas juga tidak ada waktu yang tepat, karena harga emas tidak pernah turun drastis. Proses untuk membeli dan mencairkan emas juga lebih mudah dibandingkan jenis investasi yang lain.
Memiliki Nilai yang Stabil
Emas memiliki tingkat keamanan yang tinggi. Nilai emas cenderung stabil dan terus mengalami peningkatan dari waktu ke waktu. Tak hanya itu, ketika terjadi inflasi biasanya nilai dari suatu aset investasi juga akan turun, namun hal tersebut tidak terjadi dengan emas. Emas nilainya tidak turun walaupun terjadi inflasi. Hal ini dikarenakan nilai emas tidak bergantung pada kondisi geopolitik.
Untuk Dana Cadangan
Emas bisa digunakan untuk dana cadangan. Dari pada menyimpan uang dalam bentuk cash, banyak orang yang lebih memilih berinvestasi dengan emas. Jika sewaktu-waktu membutuhkan dana, emas bisa dijual kembali dengan prosedur yang mudah.
Emas memiliki tingkat likuiditas yang tinggi atau mudah dicairkan ke dalam bentuk uang tunai. Hal ini dikarenakan emas bersifat mirip dengan tabungan konvensional. Emas diakui keabsahannya hampir di seluruh dunia sehingga membantu proses pencairan aset emas menjadi lebih mudah dimana saja.
Nah, dengan 3 alasan diatas, tak mengherankan jika banyak toko emas yang ramai di momen Lebaran. Meski demikian, hindari membeli emas di sembarang toko ya, Sobat Asmara! Semar Nusantara merupakan toko emas terpercaya dan berpengalaman lebih dari 50 tahun. Semar Nusantara terus meningkatkan pelayanan dan kepuasan konsumen.
Semar Nusantara menyediakan emas batangan Semar Gold dengan kadar emas 23 karat untuk pilihan investasi terbaik. Tersedia mulai dari 0,1 hingga 100 gram sehingga bisa disesuaikan dengan alokasi dana yang kamu miliki. Harga emas Semar Gold mengikuti harga pasar dengan harga jual kembali yang transparan. Harga emas terkini bisa dilihat melalui website Semar Nusantara.